Diduga karena Brownies, Perempuan Ini "Curi" Suami Orang

Epic!

Dua tahun lalu, Sydne Newberry meninggalkan sebuah komentar di kolom resep brownies Katharine Hepburn yang dipublikasikan oleh The New York Times. Katharine Hepburn sendiri adalah aktris legendaris Hollywood selama 60 tahun dan wafat pada 2003 lalu. Komentar itu seperti di bawah ini:

"Ini adalah resep brownies andalanku selama 30 tahun. Pada '80-an, seorang kenalan di Jerman yang kubawakan beberapa brownies, dan menganggap dirinya sendiri jago memasak, meminta resep ini tapi tak pernah berhasil membuatnya. Dia terus bertanya padaku apa yang salah dan aku tak pernah bisa menjawabnya. Akhirnya, dia pindah ke Amerika Serikat dan mencuri suamiku!"

Komentar ini pun menjadi viral. Bahkan, The New York Times menobatkan komentar Newberry sebagai komentar terfavorit sepanjang masa. Selama dua tahun ini, tidak ada yang tahu jati diri Newberry hingga akhirnya The Cut berhasil menghubungi dan mewawancarainya.

Hepburn menuduh Newberry sengaja tak memberikan resep yang lengkap.

Diduga karena Brownies, Perempuan Ini Curi Suami OrangNordwood Themes via Unsplash

Newberry adalah seorang ahli gizi. Ia mengaku pertama kali bertemu dengan Hepburn ketika suami yang ia nikahi selama delapan tahun itu bertugas untuk Angkatan Udara Amerika Serikat di Jerman. Saat itu, Newberry dan Hepburn sudah sama-sama bersuami. Bahkan, kedua suami mereka juga saling mengenal.

Di suatu hari, Newberry datang berkunjung ke tepat Hepburn dengan sebuah brownies. Hepburn yang yang ia deskripsikan sebagai "perempuan Italia cantik itu" sangat bangga terhadap masakannya dan tergila-gila dengan makanan itu. Bahkan dia meminta resep brownies Newberry.

Keduanya berulang kali berhubungan melalui surat untuk mencari tahu mengapa brownies perempan itu tak seenak buatan Newberry. Ia menuduh Newberry sengaja tak memberikan resep yang lengkap sehingga brownies itu tak pernah berhasil.

Baca Juga: Usai Rayakan Ultah Pernikahan ke-75, Pasangan Ini Meninggal

Suami Newberry dan Hepburn berselingkuh.

Diduga karena Brownies, Perempuan Ini Curi Suami OrangToa Heftiba via Unsplash

Tiga tahun kemudian, Hepburn berkunjung ke Amerika Serikat. Ia berkata bahwa dirinya sudah bercerai. Ceritanya langsung berubah dramatis ketika suami Newberry dan perempuan itu berselingkuh.

"Beberapa minggu selama kunjungan, aku tak sengaja bertemu tetanggaku yang tinggal di belakang lokasi konstruksi, ia bertanya padaku apa aku tak terganggung melihat suamiku dan perempuan itu saling menggoda!

Awalnya aku tak percaya apa yang ia katakan sampai sekitar seminggu kemudian aku pulang dan menangkap basah mereka berdua. Perempuan itu langsung buru-buru kembali ke Jerman, aku tinggal bersama temanku dan memperingatkan suamiku.

Dia berkata tetap ingin menikah denganku, tapi kemudian dia kembali ke Jerman untuk perjalanan 'bisnis' lain! Aku menggunakan kesempatan itu untuk pergi dari rumah. Beberapa bulan kemudian, dia kembali tapi aku tak bicara apapun padanya."

Setiap membuat brownies, Newberry tak pernah lupa kisah itu.

Diduga karena Brownies, Perempuan Ini Curi Suami OrangJade Wulfraat via Unsplash

Newberry kini sudah bercerai dari suaminya itu dan menikah dengan laki-laki lain. Awalnya, suami barunya alergi telur sehingga tak bisa merasakan brownies buatannya yang membuat perempuan lain iri itu. Namun, setelah beberapa lama, ia akhirnya sembuh dan bisa mencicipi brownies itu. "Dia sangat menyukainya!" kata Newberry.

Ia pun sampai sekarang tak tahu mengapa rasa browniesnya dan Hepburn bisa berbeda. Newberry pun mengaku memodifikasi resep itu sekarang, dan terus teringat kisahnya. Ia berkata,"Aku tetap menyukainya dan menganggapnya resep brownies Katharine Hepburn. Dan aku tak bisa berhenti memikirkannya tanpa memikirkan ironi kecil tersebut."

Baca Juga: Dipertemukan oleh Tragedi 9/11, Pasangan Ini Akhirnya Menikah

Topik:

Berita Terkini Lainnya