Usung Gus Ipul-Anas, PDIP Targetkan Surabaya sebagai Lumbung Suara 

Asal jangan pakai isu SARA

Surabaya, IDN Times - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Surabaya memasang target tinggi dalam Pilkada Jawa Timur tahun depan. Mereka yakin pasangan Saifullah Yusuf - Abdullah Azwar Anas bisa meraup 80 persen suara di Kota Surabaya.

"Sesuai rakorcab kemarin, minimal 80 persen untuk pemenangan Kota Surabaya," ujar Ketua DPC PDIP Surabaya, Wishnu Sakti Buana, Kamis (21/12). Surabaya sendiri selama ini memang menjadi basis PDIP. Bahkan, Wali Kota yang mereka usung, Tri Rismaharini mampu menang dalam dua edisi pilkada. 

1. Sesuaikan dengan Pilwali yang lalu

Usung Gus Ipul-Anas, PDIP Targetkan Surabaya sebagai Lumbung Suara IDN Times/Rudy Bastam

Wishnu mengatakan bahwa angka 80 persen merujuk pada target perolehan pada pemilihan walikota (Pilwali) sebelumnya yang mencapai 85 persen. Namun demikian, Wishnu mengatakan penetapan target itu juga mempertimbangkan faktor lain.

Baca juga: Sasar Millennials, Gus Ipul Minta Pramuka Berinovasi

2. Siapkan 10 ribu kader

Usung Gus Ipul-Anas, PDIP Targetkan Surabaya sebagai Lumbung Suara Widodo S. Jusuf/ANTARA FOTO

Wishnu mengatakan bahwa tim pemenangan PDIP akan menyiagakan 10 ribu kader yang disiapkan khusus sebagai penggerak. "Kami siapkan dari ranting hingga anak ranting sebagai ujung tombak pemenangan."

3. Jangan gunakan isu SARA

Usung Gus Ipul-Anas, PDIP Targetkan Surabaya sebagai Lumbung Suara IDN Times/Sukma Shakti

Meski memasang target tinggi, Wishnu tetap mengingatkan kepada para kader untuk tetap santun dalam berpolitik. Dia mengimbau agar para simpatisan PDIP menghindari cara yang berbau SARA dalam memenangkan Gus Ipul dan Anas. 

Baca juga: Rajai Survei, Akankah Gus Ipul Melenggang Mulus?

 

Topik:

Berita Terkini Lainnya