Tolak Cawagub, Rumah Risma Diserbu Karangan Bunga

Ga cuma Nella, Bu Risma juga punya banyak Lovers!

Surabaya, IDN Times - Lima karangan bunga dari berbagai kelompok warga Surabaya terpajang di depan rumah dinas Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini di Jalan Sedap Malam No. 1, Surabaya. Sejak Sabtu (6/1) siang, karangan bunga itu silih berganti berdatangan di depan kediaman orang nomor satu di Surabaya itu.

Karangan bunga tersebut memuat pesan yang intinya meminta walikota Surabaya tersebut untuk tidak meninggalkan jabatannya sebagai wali kota Surabaya. Terlihat berbagai nama pengirim seperti Risma Lovers dan Warga Peduli Surabaya. 

Baca juga: Pria Tak Dikenal Ancam Lempar Molotov ke Gedung Grahadi

1. Jangan ganggu Bu Risma, kata mereka

Tolak Cawagub, Rumah Risma Diserbu Karangan BungaIDN Times/Rudy Bastam

2. Mak Risma, pokoknya

Tolak Cawagub, Rumah Risma Diserbu Karangan BungaIDN Times/Rudy Bastam

4. Jangan ditinggal pokoknya, bu

Tolak Cawagub, Rumah Risma Diserbu Karangan BungaIDN Times/Rudy Bastam

5. Gak cuma Nella Kharisma yang punya "Lovers", Bu Risma juga punya

Tolak Cawagub, Rumah Risma Diserbu Karangan BungaIDN Times/Rudy Bastam

Sehari sebelumnya, puluhan orang yang mengatasnamakan  Forum Relawan Saya Surabaya juga melakukan aksi dukungan di Balai Kota Surabaya. Dalam orasinya, massa meminta Risma untuk tidak maju menjadi calon wakil gubernu Jawa Timur dalam Pilkada Serentak 2018 mendatang. Mereka juga mengingatkan bahwa Risma masih memiliki berbagai tanggung jawab untuk menyelesaikan permasalahan yang ada di kota pahlawan. 

Tolak Cawagub, Rumah Risma Diserbu Karangan BungaIDN Times/Rudy Bastam

Sebelumnya, nama Risma sempat diwacanakan untuk menggantikan calon wakil gubernur Abdullah Azwar Anas.

Baca juga: PDI Perjuangan Terima Surat Pengunduran Diri Azwar Anas dari Pilkada Jawa Timur

 

 

Topik:

Berita Terkini Lainnya