Sandiaga: Groundbreaking Rumah DP Nol Rupiah Akhir Bulan Ini

Kamu mau rumah ini kalau sudah jadi?

Jakarta, IDN Times - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno akan segera melakukan peletakan batu pertama atau groundbreaking rumah down-payment (DP) nol rupiah tapak di Rorotan, Jakarta Utara. 

1. Dilakukan akhir bulan  

Sandiaga: Groundbreaking Rumah DP Nol Rupiah Akhir Bulan Ini IDN Times/Helmi Shemi

Groundbreaking rumah tapak DP nol rupiah akan dilakukan di Jalan Malaka IV RT 10/60, Kelurahan Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara, Rabu (28/2/2018).

"Tanggal 28 ini insyaallah di groundbreaking. Mudah-mudahan sesuai," kata Sandiaga di Balai Kota Jakarta, Senin (26/2).

Baca juga: Anies Baswedan Dilaporkan ke Polisi, Sandiaga: Ikuti Proses Hukum

2. Luas tanah 1,3 hektare

Sandiaga: Groundbreaking Rumah DP Nol Rupiah Akhir Bulan Ini IDN Times/Helmi Shemi

Sebagian lokasi proyek pembangunan rumah DP nol rupiah itu merupakan milik PT Nusa Kirana seluas 1,3 hektare. Rumah ini nantinya akan bertipe 27/45 meter dan rencananya akan dibangun sebanyak 100 rumah tapak.

3. Masih ada penyesuaian 

Sandiaga: Groundbreaking Rumah DP Nol Rupiah Akhir Bulan Ini IDN Times/Helmi Shemi

Sandiaga mengaku sebelumnya ia sempat ke sana dan masih dilakukan penyesuaian dan berharap unit rumah DP nol rupiah dapat ditambah. 

"Kemarin saya waktu datang ada perubahan-perubahan sedikit unit, supaya bisa ditambah unit," pungkasnya.

Baca juga: Skema Cicilan Rumah DP Nol Rupiah Memberatkan? Sandiaga: Jangan Berspekulasi

 

 

Topik:

Berita Terkini Lainnya