Mirip Dongeng, Gadis Ini Bertemu Pangeran di Sebuah Pesta Dansa

Gak ada yang gak mungkin

Cerita tentang seorang gadis yang bertemu pangeran mungkin hanya dapat ditemukan dalam dongeng sebelum tidur. Namun, dongeng tersebut menjadi kenyataan dalam hidup seorang gadis bernama Ariana Austin (33). Dirinya bertemu jodohnya yang seorang pangeran Ethiopia dalam sebuah pesta di klub malam. 

Mirip Dongeng, Gadis Ini Bertemu Pangeran di Sebuah Pesta Dansainstagram.com/chezariana

Dilansir The New York Times, keduanya adalah keturunan bangsawan. Ariana merupakan cucu dari Wali Kota Georgetown, Guyana. Adapun sang pria merupakan pangeran bernama Joel Makonnen (35), cicit dari Kaisar Ethiopia Haile Selassie.

Menikah setelah berpacaran selama 12 tahun.

Mirip Dongeng, Gadis Ini Bertemu Pangeran di Sebuah Pesta Dansanytimes.com

Kisah cinta mereka barawal di sebuah lantai dansa pada sebuah klub malam di Washington pada bulan Desember 2005. Kini, setelah 12 tahun berpacaran, keduanya memutuskan untuk menggelar resepsi di Manassas, Virginia, Amerika Serikat. "Saya pikir kami berdua memiliki perasaan bahwa ini adalah takdir kami," ujar Ariana.

Sebelumnya, pasangan ini menggelar upacara pernikahan menurut Gereja Orthodoks Ethiopia Temple Hills, Maryland. Seperti dikutip dari mashable.com, Acara tersebut hanya dihadiri oleh keluarga dan kerabat.

Berasal dari keluarga ningrat tak lantas membuat keduanya hidup bergelimang harta. Joel bekerja di sebuah perusahaan farmasi di Washington. Sedangkan Ariana bekerja di sebuah lembaga filantropi asal Amerika Serikat. 

Baca juga: Gampang Dibikin, 8 DIY Dekorasi Manis ala Pernikahan Hamish Raisa

Tak menyangka jika keturunan raja.

Mirip Dongeng, Gadis Ini Bertemu Pangeran di Sebuah Pesta Dansanytimes.com

Saat bertemu untuk pertama kali, Ariana yang saat itu masih 21 tahun tak menyangka jika Joel adalah jodohnya. Seperti pemuda pada umumnya mereka hanya terjebak pada saling ejek. "(Waktu itu) Saya bilang kalian seperti (gadis di) iklan alkohol, namun lima menit kemudian saya memintanya menjadi pacar saya," kata Joel.

Joel adalah cicit dari Kaisar terakhir Ethiopia, Haile Selassie dari orang tua bernama Pangeran David Makonnen dan Putri Adey Imru Makonnen. Dia dibesarkan di Swiss saat kedua orang tuanya menjalani pengasingan. Pangeran Joel adalah bagian dari dinasti Solomon yang terakhir memimpin pada tahun 1974 oleh kudeta militer. 

Baca juga: Potret Tampannya Paras Pangeran Arab, Bikin Cewek Daftar Jadi Jomblo!

Topik:

Berita Terkini Lainnya