Drone Diujicoba untuk Menggendong Bayi, Ini Hasilnya

Ide yang gila.

Banyak penemuan unik baru yang diciptakan sejalan dengan perkembangan teknologi. Terbaru adalah sebuah drone yang bisa menggendong bayi! Pertanyaannya adalah, apakah drone ini benar-benar bisa menggantikan pekerjaan ibu-ibu untuk menggendong bayinya?

Drone Diujicoba untuk Menggendong Bayi, Ini Hasilnyayoutube.com

Seorang Youtuber bernama Simone Giertz datang dengan solusi untuk mempermudah orangtua menggendong bayi mereka menggunakan pesawat tak berawak. Tapi tenang saja, dia tak melakukannya dengan bayi sungguhan. 

Seperti apa hasilnya?

Drone Diujicoba untuk Menggendong Bayi, Ini Hasilnyayoutube.com

Dalam percobaan pertama yang dilakukannya, Giertz menggunakan boneka yang mirip bayi berumur 1 tahun. Hasilnya, drone tersebut hanya bertahan dua detik sebelum akhirnya tersungkur ke lantai.  Giertz pun memutuskan untuk mencoba boneka yang lebih kecil. 

Drone Diujicoba untuk Menggendong Bayi, Ini Hasilnyayoutube.com

Hasilnya, drone tersebut berhasil mengangkatnya. Percobaan kedua ini membuktikan bahwa drone ini lebih sesuai untuk bayi yang berumur di bawah 1 tahun. Satu pertanyaan lagi, orangtua macam apa yang mau membawa bayi mereka dengan drone seperti ini?

Baca juga: 7 Makanan Paling Bagus untuk Ibu Menyusui, Bayi pun Makin Ceria!

Giertz sadar mengurus bayi itu susah.

Drone Diujicoba untuk Menggendong Bayi, Ini Hasilnyayoutube.com

Giertz menyadari bahwa mengurus bayi itu tidak gampang. Karena itulah dia ingin menciptakan sesuatu yang simpel tapi berguna untuk bayi tersebut. Meski demikian, menggunakan bayi untuk drone sangat-sangat tidak dianjurkan!

Percobaan mengerikan ini dilakukan Giertz hanya sebagai sarana untuk hiburan saja. Tapi tak menutup kemungkinan dalam beberapa tahun ke depan, “asisten robotika penggendong bayi” akan menjadi kenyataan. Untuk saat ini, orang tua dilarang memakai pesawat tak berawak untuk menggendong bayi.

Simak video kocak Giertz berikut ini:

Baca juga: Kamu Para Orangtua Baru, Sudah Tahu Belum Caranya Menjemur Bayi?

Topik:

Berita Terkini Lainnya