Tidak Jujur, Pria Ini Tularkan HIV ke Kedua Kekasihnya!

Ia tidak memberitahu memiliki penyakit mematikan tersebut

Sampai saat ini, HIV Aids merupakan penyakit yang belum dapat ditemukan obatnya. Sudah seharusnya menghindari melakukan seks bebas. Namun dua orang wanita merasa ditipu oleh pacarnya sendiri. Dilansir dari Metro.co.uk, pria di Nottingham, Inggris, membuat kedua pacarnya mengidap penyakit mematikan tersebut.

Berhubungan dengan 2 Orang Wanita

Tidak Jujur, Pria Ini Tularkan HIV ke Kedua Kekasihnya!dailymail.co.uk

Antonio Reyes-Minana membuat dua wanita harus menderita penyakit yang sangat berbahaya. Pria yang tinggal di Nottingham itu menyebarkan virus HIV melalui hubungan badan. Kedua wanita yang tidak mau disebutkan namanya tersebut merupakan kekasih Reyes dari rentang tahun 2008 hingga 2012.

Korban baru menyadari terjangkit pada akhir tahun 2012 dan menyalahkan pacarnya tersebut karena tes yang dilakukan mengungkapkan bahwa Reyes adalah penyebarnya.

Mendekam di Penjara Selama 7 Tahun.

Tidak Jujur, Pria Ini Tularkan HIV ke Kedua Kekasihnya!picture-of-cats.org

Kedua wanita tersebut tidak terima dan melaporkannya ke pihak berwenang dengan tuduhan melakukan pembohongan. Pria berusia 25 tahun tersebut tidak memberi tahu kedua pacarnya jika ia mengidap penyakit berbahaya itu.

Dalam pengakuannya di dalam sidang, ia juga ingin meminta maaf karena menimbulkan penyakit yang belum bisa ditemukan obatnya tersebut. Pengadilan setempat memutuskannya bersalah dan harus menjalani hukuman selama 7 tahun.

Kurangnya Kesadaran Kedua Pihak

Tidak Jujur, Pria Ini Tularkan HIV ke Kedua Kekasihnya!digitaljournal.com

Reyes melakukan hubungan seksual terhadap dua wanita berbeda secara terpisah pada rentang tahun 2008-2012. Ia divonis bersalah karena tidak berbicara jujur dalam sebuah hubungan. Lebih lanjut, trend hubungan seksual secara bebas memang sudah seringkali terjadi.

Kurangnya kesadaran dari kedua pihak membuat kasus serupa sering terulang. Sulitnya mengontrol tindakan remaja memang membutuhkan atensi lebih dari pemerintah, khususnya departemen yang menaungi permasalahan seperti ini.

Fery Andriawan Photo Verified Writer Fery Andriawan

Interested in writing and traveling. Check out my blog https://moneylesstraveler.blogspot.co.id/ Owner : @main_benang @fry_andr

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya