Warga Kristen Ini Ikut Shalat Jumat untuk Solidaritas Muslim Palestina

#PrayForPalestine

Yerusalam, Jum'at (28/7) seorang warga Kristen bernama Idal Aboud terlihat ikut berdiri dalam satu shaf bersama jamaah Muslim saat shalat Jumat. Ketika umat Muslim memulai shalat dengan mengucapkan, 'Allahu Akbar', ia berdiri diam dan menghargai dan membuka bible. Aboud, warga Palestina berusia 24 tahun yang belum pernah ikut shalat Jumat ini mengatakan, ia ingin berdiri bersama umat Islam sebagai rasa Solidaritas untuk Muslim Palestina dan aksi protes terhadap Israel.

BBC memberitakan aksi warga Palestina melakukan salat Jumat di jalan-jalan dilakukan untuk memprotes langkah militer Israel memperketat akses ke Masjid Al Aqsa, di kawasan Kota Lama Jerusalem. Pada hari Jumat (21/07) militer Israel meningkatkan pengetatan akses dengan melarang semua laki-laki yang berusia di bawah 50 tahun untuk mengikuti salat Jumat di kompleks Haram al-Sharif, dikenal juga sebagai Temple Mount bagi pemeluk Yahudi. Aksi pembatasan ini dianggap warga Palestina dan umat Islam sebagai upaya Israel menguasai Al-Aqsa.  

Dilansir dalam media Republika Aboud Mengatakan bahwa  "Motivasi saya adalah berdiri dalam rasa solidaritas terhadap saudara Muslim dan solidaritas terhadap warga Palestina melawan pendudukan Israel dan kebijakannya terhadap kota suci kita, apakah itu masjid atau gereja."  

Aboud pun menegaskan bahwa warga Kristen dan Muslim bahkan Yahudi harus bersama melawan ketidakadikan kebijakan pendudukan Israel. 

Aksi Aboud Tersebut menjadi viral di media sosial dan dinilai sebagai bentuk protes terhadap Israel.

 

 

Farhana Photo Writer Farhana

No one can write your story. So write it yourself

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya