Menangi Lotre 2,8 Triliun, Kehidupan Pasangan Ini Malah Berantakan Dalam 15 Bulan

Memang uang bukan penjamin kerukunan keluarga

Sepasang suami-istri dari Inggris, Adrian (45) dan Gillian (43) Bayford memenangkan lotre dari Euromillions sebesar 148 juta poundsterling atau setara 2,8 triliun rupiah pada Agustus 2012. Kemenangan itu benar-benar luar biasa, karena langsung berdampak pada keluarga Bayford. Tiga setengah tahun kemudian kemewahan itu pun merusak keluarga mereka.

Gillian Bayford merasakan jadi 'Orang Kaya Baru'.

Menangi Lotre 2,8 Triliun, Kehidupan Pasangan Ini Malah Berantakan Dalam 15 BulanSumber Gambar: standard.co.uk

Tanpa neko-neko, Gillian pun langsung berinvestasi dengan membeli rumah bagi dirinya dan keluarga. Rumah-rumah mewah di Cambridgeshire, seperti dilansir Daily Mail, pun menjadi milik keluarganya. Namun, kemewahan itu membuat Gillian berubah.

Gillain cerai dengan suami dan melupakan keluarganya.

Menangi Lotre 2,8 Triliun, Kehidupan Pasangan Ini Malah Berantakan Dalam 15 BulanSumber Gambar: mirror.co.uk

Ayah Gillian, Ian McCulloch mengungkapkan bagaimana anaknya berubah dalam hitungan bulan. Memang Gillian membantu keluarganya melunasi hutang-hutang yang mereka punya, tapi setelah itu Ian mengaku putrinya seperti pergi begitu saja.

Kemudian, 15 bulan setelah memenangkan lotre, Gillian dan Adrian memutuskan untuk berpisah. Ian sendiri mengakui tidak tahu apa yang menjadi alasan mereka, tapi perselingkuhan menjadi titik terbesar.

Gillian mengaku memberikan 20 juta poundsterling pada ayah dan ibunya.

Menangi Lotre 2,8 Triliun, Kehidupan Pasangan Ini Malah Berantakan Dalam 15 BulanSumber Gambar: thesun.co.uk

Pengakuan tersebut dibuat Gillian 2015 silam setelah bertemu media lokal. Namun, setelah berita tersebut ditayangkan, pihak keluarga pun membantah. Ian mengaku tidak pernah menerima uang dalam jumlah besar itu dari anaknya. Bahkan, ibu Gillian, Brenda McCulloch mengakui putrinya adalah orang yang tidak jujur dan mampu memengaruhi seseorang.

Brenda pun menambahkan bahwa Gillian menjadi pribadi yang sombong. Wanita 66 tahun tersebut mengatakan bahwa putrinya menganggap dirinya orang paling hebat sedunia.

Baca Juga: Terbongkar, Ini 8 Rahasia Kenapa Orang Tionghoa Mudah Sukses dan Kaya Raya!

Orang tua Gillian dianggap materialistis.

Menangi Lotre 2,8 Triliun, Kehidupan Pasangan Ini Malah Berantakan Dalam 15 BulanSumber Gambar: dailymail.co.uk

Mantan suami Gillian, Adrian pun membela dengan mengatakan bahwa dari dulu, orang tua Gillian sudah 'menganaktirikan' mantan istrinya. Gillian selalu diminta untuk menjadi tulang punggung keluarga meskipun telah memiliki keluarga baru bersama Adrian. Selepas masa mereka menikah pun, orang tua Gillian selalu menyusahkan mereka.

Adrian bahkan menambahkan kalau mantan mertuanya itu sangat iri ketika mereka memenangkan lotre tersebut. Meskipun telah dibantu untuk melunasi hutang-hutang, keluarga Gillian masih terus merengek minta uang.

Sekarang mereka sudah terpisah satu sama lain.

Menangi Lotre 2,8 Triliun, Kehidupan Pasangan Ini Malah Berantakan Dalam 15 BulanSumber Gambar: brunchnews.com

Orang tua Gillian tinggal di sebuah rumah mewah seharga 250.000 poundsterling (setara empat miliar rupiah) di Carnoustue, Skotlandia. Sementara itu, Adrian juga telah bertunangan dengan wanita lain bernama Samantha Burbidge dan tinggal di salah satu rumah mewah di Cambridgeshire senilai empat juta poundsterling (setara 77 miliar rupiah).

Menangi Lotre 2,8 Triliun, Kehidupan Pasangan Ini Malah Berantakan Dalam 15 BulanSumber Gambar: dailyrecord.co.uk

Kemudian, Gillian sendiri juga telah menikah dengan pemilik dealer Audi, Alan Warnock dan hidup bersama di Dundee, Skotlandia dalam mansion 750.000 poundsterling mereka (setara 14 miliar rupiah).

Kemewahan yang dimiliki keluarga Gillian dan Adrian memang memberikan apa yang mereka idam-idamkan, tapi membuat mereka lupa akan pentingnya cinta kasih. Kalau kamu menangkan undian sebesar itu, apa yang akan kamu lakukan?

Baca Juga: Ini Dia Bedanya Mereka yang Kaya Benaran Sama yang Cuma Pencitraan

Topik:

Berita Terkini Lainnya