Belum Punya Agenda Weekend? Kamu Harus Datang ke Paris Van Java

Yuk dateng ke Garnier IDN CreativeFest 2017

Bandung, IDN Times- Akhir pekan menjadi waktu yang tepat untuk melepas penat setelah bekerja sehari-hari. Tapi, yang sering menimbulkan kebingunan adalah kemana kita menghabiskan liburan?Dengan siapa? Dan ada acara apa?

Nah, bagi kamu yang masih bingung, datang saja ke Paris Van Java, Bandung. Kenapa harus kesana? Mengingat mulai Jumat hingga Minggu (24-26/11), Garnier bersama IDN Media menyelenggarakan "Garnier IDN CreativeFest 2017".

Acara apa sih itu?

Belum Punya Agenda Weekend? Kamu Harus Datang ke Paris Van JavaIDN Times/Vanny El Rahman

Garnier IDN CreativeFest 2017 merupakan #1Conference-Bazaar For Millennials di Indonesia. Tidak seperti bazar pada umumnya, acara ini benar-benar dirangkai sedemikian rupa untuk memanjakan remaja zaman now.

Sebanyak 80 booth telah tersedia untuk memuaskan mereka. Mulai dari yang menyediakan makanan, pakaian, kosmetik dan masih banyak produk menarik lainnya.

Hadir untuk memberikan inspirasi

Belum Punya Agenda Weekend? Kamu Harus Datang ke Paris Van JavaIDN Times/Vanny El Rahman

Kehadiran brand ambassador Garnier yaitu Pevita Pearce dan Sheryl Sheinafia, menambah maraknya acara. Garnier IDN CreativeFest juga menghadirkan berbagai influencer, Youtuber dan mereka yang memberikan inspirasi kepada pemuda Indonesia.

Mereka adalah Jovi Adhiguna (Youtuber), Eka Gustiwana (komposer/Youtuber), Kyra Nayda (influencer/selebgram), dan Winston Utomo (CEO IDN Media).

Talkshow serta meet and greet

Belum Punya Agenda Weekend? Kamu Harus Datang ke Paris Van JavaIDN Times/Vanny El Rahman

Sebagaimana tema yang diangkat, talkshow dengan artis dan para inspirator remaja akan menjadi rangkaian acara. Dimana mereka akan memberikan inspirasi dan menyebarkan semangat agar setiap pemuda berani melakukan perubahan ke arah lebih baik.

Pastinya, mereka akan menampilkan bakat mereka di depan para pengunjung.

Tidak kalah menarik, kalian yang beruntung akan mendapat kesempatan eksklusif untuk meet and greet dengan artis kesayanganmu. Satu lagi, acara ini terbuka untuk umum dan free.

So, what are you waiting for guys?



Topik:

Berita Terkini Lainnya