Apa Sih yang Dikatakan Para Buruh Mengenai Arti Buruh Sebenarnya?

Buruh itu...

Jakarta, IDN Times - Tanggal 1 Mei diperingati sebagai Hari Buruh Internasional atau May Day. Hari ini, ribuan buruh turun ke jalan untuk memperingatinya. Namun, apakah mereka paham tentang arti buruh yang sebernya? Begini pendapat masa aksi tentang arti buruh.

1. Buruh itu pekerja yang tidak mendapatkan haknya - Riska, Konsultan Hukum

Apa Sih yang Dikatakan Para Buruh Mengenai Arti Buruh Sebenarnya?IDN Times/Rully Bunga

Buruh merupakan seorang pekerja yang belum mendapatkan hak yang layak dan kurang diperlakukan layaknya manusia. Mereka juga bahkan gak mendapatkan libur atau hak lainnya yang seharusnya didapatkan.

2. Gaji buruh hanya berdasarkan jam kerja - Greatest Paladin, Agency Worker

Apa Sih yang Dikatakan Para Buruh Mengenai Arti Buruh Sebenarnya?IDN Times/Rully Bunga

Menurut saya, buruh itu semua orang yang bekerja untuk orang lain dan mereka diberi upah berdasarkan jam kerja.

3. Buruh itu bukan hanya orang yang bekerja di pabrik - Nur Aini, Koordinator Advokasi SINDIKASI

Apa Sih yang Dikatakan Para Buruh Mengenai Arti Buruh Sebenarnya?IDN Times/Rully Bunga

Seseorang yang mendapatkan perintah kerja dan mendapat upah disebut buruh. Baik itu pekerja tetap, atau pekerja lepas, baik itu bekerja di kantor atau pun di pabrik, semuanya buruh.

4. Orang yang paling dilupakan untuk masalah gaji itu buruh - Fani, Pekerja Media

Apa Sih yang Dikatakan Para Buruh Mengenai Arti Buruh Sebenarnya?IDN Times/Rully Bunga

Buruh itu orang yang selalu dilupakan untuk masalah gaji. Mereka jarang mendapatkan keuntungan dari kapital, hanya bisa mendapatkan upah dari hari dan jam pada saat mereka bekerja.

Baca juga: Buruh Sering Dianggap Rendahan, Ini Definisi Asli yang Perlu Kamu Tahu!

5. Buruh adalah tangan kanan perusahaan - Niko, Merchandiser

Apa Sih yang Dikatakan Para Buruh Mengenai Arti Buruh Sebenarnya?IDN Times/Rully Bunga

Sebenarnya, buruh bisa dibilang sebagai tangan kanan perusahaan yang menghasilkan. Sebuah perusahaan gak akan bisa berdiri tanpa adanya buruh. Namun, perusahaan selalu menganggap buruh hanya sebagin kecil dan hanya pimpinan saja yang mempunyai kontribusi untuk perusahaan.

6. Meskipun bekerja di ruangan ber-AC juga disebut buruh lho - Neqy, Freelancer

Apa Sih yang Dikatakan Para Buruh Mengenai Arti Buruh Sebenarnya?IDN Times/Rully Bunga

Semua orang yang bekerja itu bisa disebut sebagi buruh. Namun, selama ini orang berpikir bahwa buruh itu adalah orang yang bekerja di pabrik. Bukan berarti kita yang bekerja di ruangan ber-AC gak bisa disebut sebagai buruh.

7. Buruh berhak mendapatkan fasilitas yang sama - Rosi, Pekerja Media

Apa Sih yang Dikatakan Para Buruh Mengenai Arti Buruh Sebenarnya?IDN Times/Rully Bunga

Buruh adalah kelas yang ditindas oleh kapitalis. Mereka dipaksa bekerja dengan jam kerja yang gak manusiawi. Idealnya, buruh juga bisa mendapatkan hak yang sama, seperti fasilitas perusahaan yang bisa dimiliki bersama gak hanya kelas tertentu saja yang bisa menikmatinya.

Kalau menurut kalian apa sih buruh itu? Apakah kalian sependapat dengan mereka atau punya pendapat lain? Share yuk!

Baca juga: Kisah Perawat Honorer Memperjuangkan Haknya saat May Day di Istana

Topik:

Berita Terkini Lainnya