[INFOGRAFIS] Angka-angka Fantastis Ini Membuat Korupsi e-KTP Jadi Mega Skandal!

Inilah fakta-faktanya!

Setelah hampir 6 tahun dianggap jalan di tempat, kasus dugaan korupsi pengadaan Kartu Tanda Penduduk elektronik atau e-KTP memasuki babak baru. Pengadilan Tindak Pidana Korupsi akhirnya menggelar sidang perdana kasus yang merugikan negara senilai Rp 2,3 triliun tersebut. Dua terdakwa harus duduk di kursi pesakitan pada Kamis (9/3) lalu. Mereka adalah mantan Direktur Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan Kementerian dalam Negeri, Sugiharto dan mantan Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri, Irman. Keduanya didakwa memperkaya diri sendiri melalui proyek tersebut.

Tak hanya nilai kerugian fantastis yang menjadi perhatian publik. Nama-nama besar dalam dakwaan Jaksa Penuntut Umum juga membuat masyarakat tercengang. Mulai dari Ketua DPR Setya Novanto, Menteri Kementerian Hukum dan HAM Yasonna Laoly, hingga Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo disebut menjadi peserta "bancakan" proyek tersebut. 
  
Kasus ini sendiri bermula saat Kementerian Dalam Negeri di bawah menteri Gamawan Fauzi memulai proyek bernilai Rp 5,9 triliun tersebut pada tahun 2011. Masalah timbul ketika Lembaga Kebijakan Pengawasan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) menduga ada penyelewengan duit negara. Ditjen Dukcapil sebagai Pemegang Kuasa Anggaran dianggap melanggar aturan pengadaan yang tercantum di Peraturan Presiden.

Kasus pun terus bergulir dengan adanya temuan 'persekongkolan usaha'demi memenangkan tender proyek tersebut. Akibatnya, Komisi Pengawas Persaingan Usaha memutuskan mereka bersalah dan harus membayar kerugian ke negara sebesar Rp 24 miliar. Masalah tak hanya saat tender, para perusahaan pemenang juga masih berutang pada perusahaan asal Amerika Serikat yang mereka tugaskan atau subkontrak dalam proyek ini. Berikut infografis tentang angka fantastis dalam mega skandal tersebut:

Baca Juga: Namanya Disebut dalam Dugaan Korupsi e-KTP, Ini Jawaban Ahok

[INFOGRAFIS] Angka-angka Fantastis Ini Membuat Korupsi e-KTP Jadi Mega Skandal!Rully Bunga / IDN Times

Baca Juga: Disebut Terima Suap e-KTP, Ganjar Tantang Jaksa Buka-bukaan

Topik:

Berita Terkini Lainnya