#PentingDay, Acara Amal Kekinian yang Padukan Fashion dan Seni

Kamu harus datang nih.

Setelah sukses menggelar kegiatan atraktif seperti #MenolakButaHukum Project, Sunday Funday, Men's Urban Closet, dan berbagai kegiatan lainnya, Leo Club Jakarta Monas Youth Dynamic atau yang dikenal dengan LEMONAYD kembali menggelar acara menarik berjudul #PentingDay. Rencananya, acara ini akan digelar pada 16 September 2017 mendatang di Rumah Cokro, Jl. HOS Cokroaminoto 42A, Jakarta Pusat. 

#PentingDay, Acara Amal Kekinian yang Padukan Fashion dan SeniMedia Centre #PentingDay
Kegiatan #PentingDay sendiri merupakan hasil kerjasama antara LEMONAYD, organisasi sosial pemuda di bawah naungan Lions Clubs International dengan PRESSTO, sebuah layanan laundry & dry cleaning terkemuka dari Spanyol. 

Perpaduan antara fashion dan seni.

#PentingDay, Acara Amal Kekinian yang Padukan Fashion dan SeniMedia Centre #PentingDay
Rangkaian kegiatan #PentingDay direncanakan akan memadukan konsep pameran fashion dan seni dalam satu waktu. Setidaknya ada dua desainer Indonesia yang akan menggelar Trunk Show  dalam acara tersebut, yaitu Neusa by Argo Apparel dan Rinda Salmun. Selain itu sederet artis ibukota akan ikut mengisi acara seperti Alika Islamadina, Angel Pieters, Jovi Adhiguna, Kanty Widjaja, Karenina Sunny Halim, Paola Tambunan, Windi Hartanto, dan Yulie Grillon. Tak hanya itu, pengunjung juga langsung dapat membeli koleksi busana yang dipamerkan. 

Selain Trunk Show, pengunjung juga dapat menikmati karya seni art installation dari Kultusan Art Agency dan juga live painting dari Stereoflow. Pada kegiatan kali ini juga akan diadakan tea & talk dengan para desainer. Dalam kesempatan itu, pengunjung dapat langsung berbincang dan berdiskusi mengenai tren fashion. Tak lupa, pengunjung akan dihibur dengan penampilan live music dari DJ Rey Candraditya.

Baca juga: CASA Indonesia 2017: Pameran Interior Keren Buat Millennials

Kenapa #PentingDay?

#PentingDay, Acara Amal Kekinian yang Padukan Fashion dan SeniMedia Centre #PentingDay

Kegiatan #PentingDay dirancang sedemikian rupa agar pengunjung dapat menikmati berbagai kegiatan pameran sekaligus dapat memberi manfaat bagi sesama melalui penggalangan dana di acara #PentingDay. Renacana keuntungan dari kegiatan ini akan disumbangkan langsung untuk pendidikan anak-anak di Sekolah Kolong Cikini.

Nama #PentingDay sendiri berawal dari kampanye PRESSTO tentang #PentingItuBerharga. Kampanye tersebut mengangkat nilai bahwa pentingnya suatu barang tidak hanya diukur dari uang, namun juga kenangan, peristiwa, dan orang-orang yang terkait. Oleh karena itu, PRESSTO selalu mengedepan nilai merawat pakaian dengan mengutamakan pelayanan terbaik bagi para pelanggannya. PRESSTO sendiri adalah sebuah penyedia layanan laundry and dry cleaning yang berbasis di Madrid, Spanyol. Saat ini PRESSTO telah beroperasi di 24 negara, termasuk Indonesia. PRESSTO meyakini bahwa setiap barang memiliki ceritanya tersendiri dan memerlukan perhatian khusus yang sesuai dengan slogan PRESSTO, “We care for your garment, we care for you”. [MEDIA PARTNER]

Baca juga: Bedanya Gaya 2 Desainer Hijab Berbakat: Zaskia vs. Dian Pelangi

 

Topik:

Berita Terkini Lainnya