Hujan Setiap Hari, Jalan di Kota Surabaya Ini Ambles

Tetap hati-hati dalam berkendara

Surabaya, IDN Times - Hujan yang mengguyur Surabaya hampir setiap hari selama satu minggu ini mulai menampakkan dampaknya. Salah satu ruas jalan di Medokan Sawah, Kecamatan Rungkut, Kota Surabaya ambles sepanjang lebih kurang 20 meter. Hal ini membuat lalu lintas dari dan menuju kawasan timur Surabaya menjadi terhambat. 

Hujan Setiap Hari, Jalan di Kota Surabaya Ini AmblesIstimewa

"Jadi itu kan kejadiannya kemarin sore, jadi memang tanggul di sana kan rawan karena mendekati rumah pompa," ujar Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Surabaya, Erna Purnawati, Kamis (30/11).

Akibat sering dikeruk.

Hujan Setiap Hari, Jalan di Kota Surabaya Ini AmblesIDN Times/Rudy Bastam

Erna yang ditemui di sela-sela Rapat Paripurna APBD Kota Surabaya Tahun 2018 di gedung dewan menjelaskan bahwa penyebab pasti tentang amblesnya jalan tersebut belum diketahui. Namun, karena lokasi jalan yang tepat berada di samping sungai Medokan, ia menduga kejadian itu disebabkan kegiatan pengerukan.

"Selain sering dikeruk juga sering ada kendaraan besar lewat sana. Nanti akan segera saya perbaiki" ujar Erna. Erna menjelaskan, langkah perbaikan yang akan diambil adalah pembuatan terasering di sisi yang rawan. "Karena kalau sisi barat itu kan sudah ada tanggul betonnya, tapi sisi yang lain belum".

Baca juga: Antisipasi Banjir Jakarta, Anies Blusukan ke Kali Krukut. Ini yang Dilakukannya

Siapkan tanda bahaya.

Hujan Setiap Hari, Jalan di Kota Surabaya Ini AmblesIstimewa

Atas kejadian itu, pihak berwajib memasang tanda bahaya di sekitar lokasi untuk memberikan peringatan kepada pengguna jalan. Tanda bahaya yang dipasang berupa garis polisi dan separator. Hal ini membuat kendaraan yang melintas harus berjalan dengan kecepatan rendah.

Sebelumnya hujan yang mengguyur Surabaya juga menyebabkan banjir dan genangan air di beberapa titik di Surabaya. Selain intensitas curah hujan yang mencapai 124 cm kubik per menit, genangan juga disebabkan tersumbatnya beberapa saluran. Hal ini bahkan membuat wali kota Surabaya, Tri Rismaharini melakukan sidak untuk mencari solusi genangan tersebut. 

Baca juga: Peringati HUT Korpri ke-46, Risma: PNS Harus Profesional dan Efektif

 

Topik:

Berita Terkini Lainnya