Di Surabaya, Curanmor Jadi Tren Kejahatan Akhir Tahun

Pastikan kunci rumah dengan rapat saat libur panjang!

Surabaya, IDN Times - Jelang libur panjang akhir tahun, tren kejahatan perkotaan di Surabaya masih didominasi oleh kejahatan pencurian dengan pemberatan (curat) dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor). Menurut hasil Operasi Sikat II Semeru 2017, angka pencurian dengan kekerasan mencapai 41 kasus, sementara curanmor dengan 32 kasus. 

"Trennya ketika libur panjang, ketika ada perayaan (hari besar). Yang paling sering terjadi adalah curat dan curanmor," ujar Kapolrestabes Surabaya, Kombes Rudi Setiawan, Kamis (21/12).  

1. Ada 41 kasus curat dalam 9 hari

Di Surabaya, Curanmor Jadi Tren Kejahatan Akhir TahunIDN Times/Rudy Bastam

Dalam operasi Sikat Semeru II 2017 yang digelar pada tanggal 11-20 Desember 2017 lalu, sebanyak 41 kasus dan 25 tersangka ditangkap oleh Tim Anti Bandit dari Polrestabes Surabaya. Modus yang dilakukan adalah merusak gembok dan mencongkel pintu rumah. Sebanyak 8 unit HP, 4 sepeda motor, 1 unit kendaraan roda 4, dan uang sejumlah kurang lebih Rp 8 juta diamankan polisi.

2. Tren curanmor dengan memalsukan kunci

Di Surabaya, Curanmor Jadi Tren Kejahatan Akhir TahunIDN Times/Rudy Bastam

Kasus terbanyak kedua adalah pencurian kendaraan bermotor (curanmor) dengan 32 kasus dan 26 tersangka. Modus yang dilakukan adalah dengan merusak dan memalsukan kunci kendaraan. Dari kasus tersebut diamankan 21 unit sepeda motor, 3 unit handphone, dan kunci T, dan plat nomor palsu. 

3. Banyak rumah kosong saat liburan jadi penyebabnya

Di Surabaya, Curanmor Jadi Tren Kejahatan Akhir TahunIDN Times/Rudy Bastam

Rudi mengatakan bahwa kejadian tersebut tidak lepas dari kondisi saat liburan saat warga meninggalkan rumahnya untuk berlibur. Selain itu, dirinya menyoroti perilaku masyarakat yang kadang terlena saat berada di pusat keramaian sehingga tidak memperhatikan kondisi parkir kendaraannya. 

Baca juga: Natal dan Tahun Baru, Polrestabes Surabaya Siagakan 1200 Personel

4.  Imbau masyarakat untuk sadar keamanan

Di Surabaya, Curanmor Jadi Tren Kejahatan Akhir TahunIDN Times/Rudy Bastam

Rudi juga mengimbau kepada masyarakat Surabaya agar semakin sadar untuk menjaga diri sendiri, barang, dan juga keluarganya dari bahaya kriminalitas yang mengancam. "Karena kadang kita berada dalam situasi yang tidak aman," kata Rudi.

Baca juga: Polsek Kebon Jeruk Tangkap Sindikat Pencurian Rumah Kosong di Banyak Lokasi 

 

Topik:

Berita Terkini Lainnya