Jakmania Minta Dibuatkan Stadion, Djarot: Sabar...

Janji lho, Pak?

Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 2, Djarot Saiful Hidayat menyambangi sesi latihan Persija di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, pada Selasa (11/4). Dalam kunjungannya tersebut Djarot disambut oleh para pemain dan pengurus Persija. Melihat kehadiran Djarot, penggemar Persija yang disebut Jakmania pun melontarkan permintaan mereka.

Jakmania meminta Ahok-Djarot membuatkan stadion untuk Persija.

Jakmania Minta Dibuatkan Stadion, Djarot: Sabar...IDN Times

Sejumlah Jakmania yang dihampiri oleh Djarot menyatakan permintaan mereka kepada mantan Wali Kota Blitar tersebut. "Pak Djarot, stadion dong!," ujar salah satu Jakmania. Persija sebelumnya memiliki stadion di Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Namun, Pemerintah Provinsi Jakarta memerintahkan untuk menggusur stadion tersebut untuk dibangun depo Mass Rapid Transit (MRT).

Baca Juga: Dukung Anies-Sandi, Tokoh Kalijodo Dendam Pada Ahok?

Djarot berkata bahwa Pemerintah Provinsi Jakarta sudah memiliki lahan.

Jakmania Minta Dibuatkan Stadion, Djarot: Sabar...IDN Times

Mendengar permintaan itu Djarot pun menjawab,"Jangan khawatir, kami sudah siapkan lahan di BMW untuk stadion." BMW yang dimaksud adalah Taman Bersih, Manusiawi dan Berwibawa yang berlokasi di Jakarta Utara. Nampaknya Jakmania tak cukup puas dengan tanggapan Djarot tersebut. Mereka kemudian mengingatkan agar pasangan Ahok-Djarot tak hanya mengumbar janji. "Sabar, kan sudah ada di BMW," ujar Djarot.

Djarot sendiri sudah pernah berjanji membangun stadion untuk Persija pada Februari lalu.

Jakmania Minta Dibuatkan Stadion, Djarot: Sabar...IDN Times

Saat menghadiri turnamen sepak bola U-17 Persija di GOR Sumantri, Jakarta Selatan, pada 26 Februari lalu Djarot juga menjanjikan hal yang sama. "Persija ini kan kita mau bangunkan di bekas Taman BMW, sebetulnya dua tahun yang lalu sudah dialokasikan anggaran Rp 1,2 triliun, desainnya juga ada," kata Djarot.

Hanya saja, menurut Djarot, hambatannya terletak di persoalan legal. sehingga Pemprov Jakarta tidak bisa membangunnya saat ini. Ia pun berharap bahwa proses hukum atas lahan tersebut bisa selesai dalam waktu setahun sehingga bisa dibangun stadion. Djarot mengaku soal stadion membuatnya sedih. "Karena saya sendiri agak prihatin kalau kita terlalu mementingkan atau mendahulukan merekrut pemain pemain asing untuk dinaturalisasi," ucap Djarot.

Baca Juga: Soal Tuduhan Video Rasis, Ruhut Sebut Ahok Sudah Kebal

Topik:

Berita Terkini Lainnya