Pengobatan Ganja, Pembelaan Fidelis Bikin Haru Ruang Sidang

Fidelis curhat pada pembelaanya.

Masih ingat kasus Fidelis yang membeli ganja untuk mengobati istrinya yang sakit keras? Proses peradilan terhadap kasus ini terus berjalan. Pekan lalu, tepatnya Rabu (19/7),  Fidelis membacakan nota pembelaan atau pledoi yang ditulisnya sendiri. Yang menarik, hingga saat ini pembelaan Fidelis masih menjadi perbincangan publik karena dinilai sangat mengharukan. 

Pengobatan Ganja, Pembelaan Fidelis Bikin Haru Ruang Sidangmerdeka.com

Kompas.com, (24/7) memberitakan bahwa terdakwa kasus kepemilikan 39 batang ganja ini bahkan membuat sejumlah pengunjung keluar dari ruang persidangan Sanggau, Kalimantan Barat. Mereka mengaku tak kuasa menahan keharuan. Kendati dipenuhi haru, sidang berjalan lancar. Nasib FIdelis akan diputuskan saat sidang vonis yang akan digelar pada tanggal 2 Agustus 2017 mendatang.

Penahanan membuat Fidelis tak bisa mengobati istrinya dengan maksimal.

Pengobatan Ganja, Pembelaan Fidelis Bikin Haru Ruang Sidangpijarnews.com

Dalam pledoinya, Fidelis mengeluhkan susahnya mendampingi sang istri saat dia dipenjara. Hal inilah yang dianggap sebagai salah satu sebab nyawa sang istrinya tak tertolong. Sebelum dia ditahan oleh kepolisian, Fidelis sempat bertemu dengan istrinya sembari menangis. Saat itu, Badan Narkotika Nasional berjanji akan merawat istrinya dan mencari obat hingga sembuh.

Fidelis juga mengatakan sudah letih dan putus asa karena sakit istrinya yang tidak kunjung sembuh. Berbagai rumah sakit telah dikunjungi, pengobatan alternatif telah dilakukan, dan minum obat-obatan herbal, namun istrinya tetap saja sakit-sakitan. Karena itulah, Fidelis akhirnya menggunakan ganja untuk obat penyembuhan istrinya. Bahkan, dia mengklaim ekstrak ganja tersebutlah yang akhirnya mampu membawa tanda-tanda kesembuhan bagi istrinya. Namun, semua menjadi sia-sia saat dia ditahan. 

Baca Juga: Desakan Legalisasi Ganja untuk Pengobatan Mulai Mengemuka. 

Sang kakak berharap Fidelis divonis bebas.

Pengobatan Ganja, Pembelaan Fidelis Bikin Haru Ruang Sidangtribunnews.com

Meski sang adik terbukti memiliki 39 batang ganja, Yohana berharap agar Fidelis bisa terbebas dari kasus yang menimpanya. Dia meyakini bahwa Fidelis tidak menanam ganja itu untuk mengeruk keuntungan pribadi. 

Bahkan, Yohana juga mengklaim adiknya tidak terbukti menjual atau memperkaya diri dengan ganja yang ditanamnya itu. Sang kakak juga tidak henti-hentinya memberikan dukungan moril kepada Fidelis. Meski berharap adiknya bebas, namun dia menyerahkan semua proses kepada tim kuasa hukum.

Nota pembelaan lengkap Fidelis Ari bisa dibaca di halaman berikut ini:

NOTA PEMBELAAN (PLEDOI) PRIBADI FIDELIS ARI

Baca Juga: Di Amerika, Penyakit Almarhum Istri Fidelis Ari Diobati dengan Ganja. 

Topik:

Berita Terkini Lainnya