Ternyata, Jadi Jomblo di Indonesia Lebih Bahagia

Bukan berarti mereka yang sudah menikah tidak bahagia.

Kebahagiaan ternyata tak bisa dinilai dari status hubungan seseorang. Badan Pusat Statistik  menyatakan bahwa kaum lajang alias jomblo lebih bahagia dibandingkan mereka yang sudah menikah. Bahkan, indeks kebahagiaan para jomblo ini mencapai 71,53 persen.

Ternyata, Jadi Jomblo di Indonesia Lebih Bahagiapixabay.com

Ketua BPS Suhariyanto mengatakan bahwa metode survei yang dilakukan merupakan lanjutan dari survei serupa pada tahun 2014. Kala itu, BPS mengukur kebahagiaan hidup dari kepuasan hidup saja. Tahun ini, survei diukur juga berdasarkan perasaan dan makna hidup yang mereka rasakan.

Bukan berarti mereka yang sudah menikah tidak bahagia.

Ternyata, Jadi Jomblo di Indonesia Lebih Bahagiapixabay.com

Apakah ini artinya mereka yang sudah menikah lantas tidak atau kurang bahagia? Tentu saja tidak. Suhariyanto menjelaskan bahwa mereka yang lajang memiliki kebahagiaan lebih tinggi dalam hal memaknai hidup (Eudaimonia). Jika diukur dari indeks tertinggi kepuasan hidup, maka kaum menikah-lah yang lebih tinggi persentasenya.

Lokasi tinggal juga menentukan kebahagiaan yang dirasakan para responden. BPS menemukan bahwa penduduk yang tinggal di perkotaan berpotensi lebih bahagia dari mereka yang tinggal di pedesaan. Hal ini terbukti dari persentase kepuasan tinggal di kota yang mencapai 71,64 persen. Sedangkan bagi mereka yang tinggal di pedesaan hanya mendapatkan kepuasan 69,57 persen.

Baca juga: Yakin Kamu Bahagia Padahal Jomblo?

Perempuan ternyata kalah bahagia dibandingkan laki-laki.

Ternyata, Jadi Jomblo di Indonesia Lebih Bahagiapixabay.com

BPS juga menemukan hasil yang unik lainnya, yakni jumlah gender yang lebih bahagia ternyata adalah laki-laki ketimbang perempuan. Persentase kebahagiaan laki-laki berada di angka 71,12 persen. Sementara perempuan hanya 70,30 persen.  

Sama seperti indikator di atas, hal ini bukan berarti wanita itu tidak bahagia. BPS menyatakan bahwa kaum adam lebih tinggi persentasenya dari segi makna hidup dan perasaan. Sementara pada dimensi kepuasan hidup, yang lebih bahagia adalah kaum hawa.

Usia juga menjadi poin penentu kebahagiaan seseorang. Mereka yang berusia 24 tahun ke bawah ternyata memiliki indeks kebahagiaan lebih tinggi sebesar 71,29 persen dibandingkan mereka yang lebih tua di atasnya.

Lalu manakah kota dengan indeks kebahagiaan tertinggi? BPS menjawabannya bukan Jakarta ataupun Surabaya, melainkan Maluku Utara dan Sulawesi Utara. Sedangkah daerah dengan tingkat kebahagiaan terendah adalah Papua, Sumatera Utara dan Nusa Tenggara Timur.

Baca juga: Percaya Deh, 30 Foto Hewan Bahagia Ini Bakal Bikin Kamu Senyum Sendiri. 

Berita ini sebelumnya diterbitkan oleh Rappler.com I Uni Lubis

Topik:

Berita Terkini Lainnya