Ada Ancaman Pembunuhan terhadap Ahok, Benarkah?

Kepala Rutan Cipinang membantah isu ini

Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Yasonna Laoly mengeluarkan pernyataan mengejutkan. Dia mengatakan bahwa ada ancaman pembunuhan terhadap Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Akibatnya, dia menyarankan agar terpidana penodaan agama tersebut dipindahkan ke Markas Komando Brigade Mobil. Ahok sendiri sebelunya sempat mendekam di Rumah Tahanan Cipinang usai divonis 2 tahun penjara oleh Majelis Hakim.

Ada Ancaman Pembunuhan terhadap Ahok, Benarkah?Sigid Kurniawan/ANTARA FOTO

Dikutip Tempo.co, (15/5), Yasonna mengatakan, selain ancaman itu juga ada pertimbangan lain yaitu kondisi Rutan Cipingan sudah sangat penuh. Saat ini, kata dia, di sana dihuni sebanyak 3.733 orang. Artinya sulit sekali menjamin keamanan istri dari Veronica Tan ini. Yasonna juga menyadari bahwa banyak pihak yang masih tidak puas dengan vonis Ahok sehingga ancaman-ancaman pembunuhan pun datang dari berbagai penjuru.

Kepala Rutan Cipinang membantah ada upaya dugaan pembunuhan pada Ahok.

Ada Ancaman Pembunuhan terhadap Ahok, Benarkah?Galih Pradipta/ANTARA FOTO

Kepala Rumah Tahanan Cipinang Asep Sutandar menegaskan belum ada ancaman pembunuhan pada Ahok. Namun, Asep menginformasikan bahwa ada beberapa tahanan selama masa pemerintahan Ahok berada di rutan yang sama dengannya, contohnya adalah tahanan dalam kasus pengadaan UPS, dan lain sebagainya.

Pengacara Ahok, Rolas Sitinjak juga mengatakan hal senada. Dia membantah bahwa ancaman pembunuhan terhadap Ahok adalah alasan kenapa kliennya dipindah ke Markas Komando Brimob.

Baca Juga: 15 Potret Ahok dari Kecil Sampai Sekarang, Mudanya Mirip Boyband Korea. 

Dengan pemindahan penahanan Ahok ke Kelapa Dua, Depok, Ahok akan bisa ditahan di tempat yang jumlah personel pengamanannya lebih banyak. Selain itu, faktor lain yang memicu pemindahan Ahok adalah untuk mejaga stabilitas keamanan di dalam dan di luar rutan. Pasalnya hingga saat ini masih banyak aksi demonstrasi yang dilakukan para pendukung Ahok. Mereka meminta Ahok dibebaskan dari hukuman yang didapatkannya saat ini.

Bukan hanya Ahok yang pernah dipindahkan.

Ada Ancaman Pembunuhan terhadap Ahok, Benarkah?Iwan Adi Saputra/ANTARA FOTO

Yasonna menegaskan bahwa pemindahan tahanan dari rutan satu ke rutan yang lain bukan hanya terjadi pada Ahok saja. Dia mencontohkan sebelumnya Muhammad Nazaruddin, Politikus Demokrat yang terlibat korupsi proyek Hambalang juga dipindahkan ke Rutan Mako Brimob.

Baca Juga: 4 Presiden Indonesia Punya Reaksi Berbeda Soal Dugaan Penistaan Agama Ahok. 

Topik:

Berita Terkini Lainnya