Jokowi Percepat Kunjungan, Para Menteri Ditugaskan Bertemu Para CEO

Jokowi akan langsung terbang menuju Sumatra dan Kalimantan.

Kunjungan kenegaraan Jokowi ke Amerika Serikat yang seharusnya memakan waktu lima hari harus dipersingkat. Jokowi mempercepat kepulangannya setelah menelepon Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam), Luhut Binsar Pandjaitan mengenai kondisi asap di Indonesia. 

 Jokowi Percepat Kunjungan, Para Menteri Ditugaskan Bertemu Para CEOSumber Gambar: viva.co.id
 Jokowi Percepat Kunjungan, Para Menteri Ditugaskan Bertemu Para CEOSumber Gambar: detik.com

Dalam pembicaraanya dengan Menko Polhukam, Luhut melaporkan titik-titik api yang ada di Sumatera Selatan dan Kalimantan Tengah semakin meningkat. Di Sumatra Selatan hingga kini masih ada 146 titik api yang harus dipadamkan sedangkan di Kalimantan Tengah terdapat 366 titik api yang harus dipadamkan. Selain karena laporan yang disampaikan Menko Polhukam, alasan kepulangan cepat Jokowi adalah banyaknya keluhan dari masyarakat mengenai dampak asap yang mempengaruhi kesehatan serta dampak sosial setempat. 

 Jokowi Percepat Kunjungan, Para Menteri Ditugaskan Bertemu Para CEOSumber Gambar: setkab.go.id

Rencananya awal, hari ini Jokowi akan bertolak menuju West Coast untuk bertemu para CEO perusahaan teknologi dunia seperti Apple dan Google. Tetapi Jokowi akan langsung bertolak menuju Indonesia dan segera meninjau Sumatra Selatan dan Kalimantan Tengah. Jokowi juga sudah menugaskan para menteri terkait untuk mewakilinya bertemu dengan CEO perusahaan teknologi serta ekonomi kreatif. Selama kunjungan kenegaraanya, Jokowi mengaku selalu mengikuti perkembangan yang ada di Indonesia terutama perkembangan mengenai asap yang disebabkan kebakaran hutan yang terjadi di berbagai wilayah Indonesia. 

Topik:

Berita Terkini Lainnya