Priyo Budi Santoso: Berikan 'Nafas' Penghormatan Kepada Setya Novanto

Polemik jabatan ketua umum Golkar

Jakarta, IDN Times - Desakan agar Setya Novanto untuk mundur dari Ketua Umum Partai Golkar dan Ketua DPR RI kian bermunculan. Bahkan beberapa pihak meminta agar yang bersangkutan untuk 'berlapang dada'. 

Priyo Budi Santoso, Sekretaris Dewan Kehormatan Partai Golkar pun angkat bicara. Saat ditemui awak media Selasa (5/12), Priyo mengatakan sudah sempat membahas hal ini dengan Ketua Dewan Kehormatan dan Ketua Dewan Pembina Partai Golkar.

Baca juga: Fredrich Yunadi: Setya Novanto Diperlakukan Bagai 'Binatang'

Dan sesuai dengan sistem yang berlaku di Golkar, alangkah baiknya jika pihak terkait maupun anggota partai Golkar untuk mengikuti putusanrapat Pleno yang sudah ditetapkan. Selain itu, ia juga meminta agar semua pihak tetap menghormati Setya Novanto. 

"Apakah tidak lebih baik kita beri sedikit nafas penghormatan terakhir pada Setya Novanto? Biar dia mundur sendiri," kata Priyo.

Priyo Budi Santoso: Berikan 'Nafas' Penghormatan Kepada Setya Novantoantarafoto.com

Priyo pun mengakui tersiar kabar bahwa ada nama tunggal yang diusahakan secara aklamasi untuk menggantikan posisi Setya Novanto sebagai Ketua Umum Golkar. 

Meski demikian, Priyo menekankan tidak menutup kemungkinan akan banyak nama-nama lain yang muncul nantinya. "Partai Golkar akan memilih secara demokratis,"jelasnya.

Priyo Budi Santoso: Berikan 'Nafas' Penghormatan Kepada Setya NovantoIDN Times/Margith Juita Damanik

Sementara itu, Kahar Muzakir dari fraksi Partai Golkar menyarankan untuk tidak terlalu mendesak Setya Novanto mundur. 

"Jangan didesak dan diminta mundur, mungkin Pak Setya Novanto mau mundur sendiri," kata Kahar.

Baca juga: Sambangi KPK, Setya Novanto Umbar Senyum ke Wartawan

 

Topik:

Berita Terkini Lainnya