Korban Penyerangan Mapolda Riau: 1 Polisi Gugur, 4 Teroris Tewas

Dua anggota polisi lainnya dan satu jurnalis terluka

Jakarta, IDN Times - Penyerangan di Mapolda Riau, Kamis (16/5), menyebabkan sejumlah korban. Korban meliputi petugas, jurnalis dan terduga teroris.

1. Seorang anggota polisi gugur, dua terluka

Korban Penyerangan Mapolda Riau: 1 Polisi Gugur, 4 Teroris Tewas IDN Times/Istimewa

Kadiv Humas Polri Setyo Wasisto dalam keterangan resmi menyebutkan, satu anggotanya  gugur dan dua lainnya terluka dalam penyerangan tersebut.

Kadiv Humas Polda Riau AKBP Sunarto menjelaskan, polisi yang gugur bernama Ipda Auzar karena tertabrak mobil terduga teroris.

Dua yang terluka, satu mengalami luka di ibu jari kanan dan satu luka pada bagian kepala bagian belakang. Saat ini ditangani di Rumah Sakit Bhayangkara setempat.

Baca juga: FOTO: Kondisi Mencekam Mapolda Riau saat Penyerangan, 3 Teroris Dikabarkan Tewas

2. Jurnalis tv one terluka

Korban Penyerangan Mapolda Riau: 1 Polisi Gugur, 4 Teroris Tewas IDN Times/Istimewa

Selain korban polisi seorang jurnalis TVOne Ryan Rahman juga terluka. Sunarto menjelaskan Ryan mengalami luka ringan dan saat ini juga sedang dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara.

3. 4 terduga teroris tewas 

Korban Penyerangan Mapolda Riau: 1 Polisi Gugur, 4 Teroris Tewas IDN Times/Istimewa

Sementara itu, menurut Setyo, empat terduga teroris juga dinyatakan tewas ditembak petugas.

"Pada saat masuk dihalangi oleh anggota Polda Riau, turun dari mobil orang-orang tak dikenal tersebut ada 4 orang. Menyerang dengan samurai dan senjata tajam. Kelompok itu berhasil dilumpuhkan dan 4 orang tewas," terang Setyo.

Baca juga: Mapolda Riau Diserang Teroris, Begini Kronologisnya

Topik:

Berita Terkini Lainnya