Hingga Jam 3 Sore, Hitung Cepat dari 6 Lembaga Survei Menangkan Ahok-Djarot

Suara Ahok dan Anies selisih tipis

Hingga pukul 15.00 WIB, setidaknya ada 6 lembaga survei yang memenangkan pasangan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Djarot Syaiful Hidayat berdasarkan hitung cepat atau quick count. Berdasarkan hasil tersebut, suara Ahok-Djarot rata-rata melebih 40 persen. Saingan terberat Ahok-Djarot adalah pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno. Suara pasangan ini hanya berselisih tipis dengan Ahok-Djarot. Sebaliknya, pasangan Agus Harimurti-Sylviana Murni belum terlihat unggul di hitung cepat dari berbagai lembaga survei.

Ahok raih 43,48 persen versi Litbang Kompas. 

Hingga Jam 3 Sore, Hitung Cepat dari 6 Lembaga Survei Menangkan Ahok-DjarotIDN Times

Pada hitung cepat yang dilakukan oleh Litbang Kompas, Ahok-Djarot meraih suara sebesar 43,48 persen. Adapun Agus-Sylvi dan Anies-Sandi masing-masing meraih 16,84 dan 39,67 persen. 

Baca juga: Pencoblos di TPS Ahok Disediakan Bakmi Gratis

Selisih Anies dan Ahok tipis dalam survei SMRC.

Hingga Jam 3 Sore, Hitung Cepat dari 6 Lembaga Survei Menangkan Ahok-DjarotIDN Times

Hitung cepat yang dilakukan oleh Syaiful Mujani Research Center secara bergantian menempatkan Anies dan Ahok menjadi pemenang sementara Pilkada DKI. Pada pukul 15.00 WIB, Ahok meraih 41,3 persen. Sedangkan Anies 41,5 persen dengan jumlah suara masuk 24 persen. 

Anies dan Ahok juga selisih tipis pada hitung cepat Polmark.

Hingga Jam 3 Sore, Hitung Cepat dari 6 Lembaga Survei Menangkan Ahok-DjarotIDN Times

Selisih Ahok dan Anies pada hitung cepat Polmark juga cukup tipis. Pada hitung cepat ini Ahok-Djarot meraih 41,6 persen suara. Sedangkan Anies-Sandi 40,9 persen.  

Hitung cepat 4 lembaga survei lain juga menangkan Ahok. 

Hingga Jam 3 Sore, Hitung Cepat dari 6 Lembaga Survei Menangkan Ahok-DjarotIDN Times

Dua lembaga survei lain yaitu Voxpol dan Indikator juga menangkan Ahok. Hitung cepat yang dilakukan Voxpol menyebut jumlah suara yang diaraih Ahok-Djarot mencapai 41,7 persen. Sedangkan berdasar hasil hitung cepat Indikator, suara Ahok mencapau 42,61 persen.  

Dua lembaga survei lain yang memenangkan Ahok versi hitung cepat adalah Charta Politika dan Indo Barometer. Hingga pukul 15.00 WIB suara Ahok pada hitung cepat Charta Politika mencapai 42,27 persen. Adapun hitung cepat Indo Barometer menyebut perolehan suara Ahok sebanyak 43,75 persen.

Baca juga: Ternyata, Ketiga Cagub DKI Tidak Lahir di Jakarta

 

Topik:

Berita Terkini Lainnya