Anies Umbar Senyum, Sandiaga Sapa Wartawan 

Bentar lagi sah

Laporan IDN Times, Iman Suryanto

JAKARTA - Suasana berdesak-desakan mewarnai kedatangan pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih DKI Jakarta, Anies Baswedan-Sandiaga S Uno di aula Masjid Agung Sunda Kelapa, Menteng, Senin(16/10) siang.

Dalam kondisi hujan rintik-rintik, pasangan yang kompak mengenakan busana putih ini disambut hangat para relawan dan simpatisan yang telah menunggunya sejak pukul 11.00 WIB. Tak banyak kata yang diucapkan dari keduanya saat melantai di aula masjid bersama puluhan awak media yang mengabadikan keharmonisan kedua melalui lensa kamera.

Anies Umbar Senyum, Sandiaga Sapa Wartawan Iman Suryanto/IDN Times

Sesekali, Anies Baswedan melemparkan senyum sambil melambai tangan kepada warga dan simpatisan  yang berada di sisi jalan. "Pak jangan lupa amanah ya.Sukses buat bapak berdua," teriak salah seorang warga dari pinggir tangga.

Baca juga: Warga Jakarta Berharap Anies dan Sandiaga Tepati Janji

Sementara itu, Sandiaga terlihat sibuk melayani sejumlah fotografer yang mencoba mengabadikannya dirinya sambil melambai dari lantai dua masjid. "Bang Sandi, lihat atas bang..lambai bang," teriak seorang juru kamera penuh antusias.

Anies Umbar Senyum, Sandiaga Sapa Wartawan Iman Suryanto/IDN Times

Begitu sampai di ruangan, KH Abdul Rasyif, tokoh agama mengajak seluruh masyarakat Jakarta untuk mendoakan keduanya agar bisa  sukses mengemban amanat warga dan membawa kota Betawi sebagai kota yang bermartabat.

"Mari Bapak dan Ibu, sebelum pelantikan kita doakan keduanya untuk tetap menjaga amanah yang kita berikan dan sukses mengemban Jakarta hingga beberapa tahun kedepannya," ucapnya melalui pengeras suara. Usai dari Masjid Agung Sunda Kelapa, keduanya menuju Istana Negara untuk melangsungkan pelantikan. Mereka menumpang Toyota Inova hitam bernomor polisi B 2508 sekitar pukul 15.00 WIB.

Baca juga: Masjid Sunda Kelapa Punya Cerita Bagi Anies dan Sandiaga

 

Topik:

Berita Terkini Lainnya