KEJUTAN! Ignasius Jonan Adalah Menteri ESDM yang Baru!

Bersama Archandra Tahar sebagai wakil!

'Akhirnya' sebuah kata yang tepat untuk masalah Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral. Usai Sudirman Said diganti pada pertengahan 2016 ini, justru posisi ini kembali bermasalah. Menteri ESDM yang baru, Archandra Tahar ternyata memiliki dua status kewarganegaraan, Amerika dan Indonesia. Alhasil Archandra pun akhirnya dicopot dari jabatan tersebut.

15 Agustus 2016, Archandra dicopot dan digantikan oleh Luhut Binsar Panjaitan sebagai pelaksanaan tugas (Plt). Jumat (14/10), Presiden Jokowi pun akhirnya membuat keputusan dengan melantik Menteri dan Wakil Menteri ESDM yang baru siang ini.

KEJUTAN! Ignasius Jonan Adalah Menteri ESDM yang Baru!Puspa Perwitasari / ANTARA FOTO

Isu ini sudah mulai berhembus sejak Jumat pagi, seperti dikutip dari Katadata.co.id, Ignasius Jonan dipastikan menggantikan Archandra dan Luhut. Ignasius yang sempat Menteri Perhubungan dan dihentikan pada 27 Juli 2016.

Baca Juga: 20 Hari Menjabat, Sesingkat Inilah Cerita Archandra Tahar Sebagai Menteri ESDM

Jokowi telah menandatangani keputusan 14 Oktober 2016.

KEJUTAN! Ignasius Jonan Adalah Menteri ESDM yang Baru!Yudhi Mahatma/ANTARA FOTO

Penunjukkan ini berdasarkan Keputusan Presiden No.114P Tahun 2016 Tentang Pengangkatan Menteri ESDM Kabinet Kerja dengan masa jabatan 2014-2019. Presiden pun putuskan Ignasius Jonan sebagai Menteri dan Archandra Tahar sebagai Wakil Menteri ESDM.

Archandra yang baru menjabat kurang dari satu bulan itu pun akhirnya kembali menjabat posisi Wakil Menteri. Jokowi sendiri pun menjadi pembaca sumpah jabatan Menteri dan Wakil Menteri ESDM yang diikuti oleh Jonan serta Archandra. Isi sumpah adalah keduanya akan setia pada Undang Undang Dasar Indonesia 1945.

KEJUTAN! Ignasius Jonan Adalah Menteri ESDM yang Baru!Yudhi Mahatma/ANTARA FOTO

Selain itu, keduanya bersumpah akan menjalani tugas setulus-tulusnya serta bekerja sebaik-baiknya dan penuh tanggung jawab. Keduanya mengambil sumpah jabatan di Istana Negara, Jakarta Pusat.

Archandra sendiri adalah pria kelahiran Padang, Sumatera Barat, 46 tahun lalu. Sementara prestasi Jonan sudah 'bintang' dalam dunia perhubungan. Kemudian pada 2014, dirinya pun menjadi Menteri Perhubungan ke-37 Indonesia. Akankah keduanya mampu bersinergi untuk memberikan energi baru dan bermanfaat bagi Indonesia?

Baca Juga: Beredar Email Menteri Jonan Larang Pejabat Kemenhub Bicara ke Media, Ini Isinya!

Topik:

Berita Terkini Lainnya