Perampokan Pulomas: Disekap dalam Kamar Mandi, 6 dari 11 Penghuni Rumah Meninggal

Motif belum jelas...

Perampokan dan pembunuhan terjadi di sebuah rumah kawasan Pulomas Utara, Kayuputih, Pulogadung, Jakarta Timur. Rumah nomer 7 di perumahan ini dikabarkan mengalami perampokan Selasa (27/12) pagi. Seperti dikutip dari Tempo.co, saat itu diketahui, terdapat 11 orang dalam rumah tersebut. Namun, enam orang di antaranya dipastikan menjadi korban meninggal.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Raden Prabowo Argo Yuwono menyebut kalau kepolisian terus melakukan olah tempat kejadian perkara.

Belum jelas motif dari perampokan dan pembunuhan ini.

Perampokan Pulomas: Disekap dalam Kamar Mandi, 6 dari 11 Penghuni Rumah MeninggalAkhdi Martin Pratama/Kompas.com

Pada pagi hari seorang saksi bernama Sheila Putri melaporkan perampokan di pos polisi Kayuputih. Kepolisian pun langsung melakukan pengolahan TKP serta memeriksa kondisi korban. Saat berada di lokasi, kepolisian menemukan 11 penghuni rumah berada dalam sebuah kamar mandi berukuran 1,5x1,5 meter.

Seperti diberitakan Kompas.com, enam korban tewas adalah Dodi Triyono (Ayah, 59); anak korban, Diona Arika Andra (16); Dianita Gemma Dzalfayla (9); Amel, teman anak korban; serta Yanto dan Tasrok, sopir korban. Polisi menduga, kenam korban kehabisan oksigen untuk bernapas.

Kepolisian pun mengaku masih tidak menemukan motif apa pun dari kasus ini. Selain itu kepolisian pun tidak mengetahui barang apa saja yang hilang dari rumah.

Lima korban selamat.

Perampokan Pulomas: Disekap dalam Kamar Mandi, 6 dari 11 Penghuni Rumah MeninggalArie Basuki/merdeka.com

Ada lima orang selamat dari perampokan ini. Para korban yang masih hidup adalah, dilansir Liputan6.com, Emi, Zanette Kalila, Santu dan dua asisten rumah tangga, Fitriani serta Windy. Kelimanya telah dibawa dan sedang dalam perawatan di Rumah Sakit Kartika.

Baca Juga: 9 Gangguan Psikologi Aneh Ini Dinamakan Sesuai dengan Nama Kota Tempat Ditemukannya

Korban adalah orang ternama di kawasan perumahannya.

Perampokan Pulomas: Disekap dalam Kamar Mandi, 6 dari 11 Penghuni Rumah Meninggalliputan6.com

Sang kepala keluarga, Dodi Triyono pun dikenal sebagai Ketua RT kawasan tersebut. Hal ini dikonfirmasi oleh Ketua RW 12, H. Gani. Gani menyebut kalau korban adalah seorang arsitek yang sehari-hari berperilaku baik, ramah, serta selalu terbuka dengan warga. Selain itu, Dodi pun disebut-sebut sebagai Ketua RT paling kaya se-Jakarta Timur.

Hal ini dikarenakan Dodi memiliki tiga unit mobil Lamborghini. Selain itu, lokasi pembunuhan hanyalah rumah sementara para korban. Rumah utama mereka di Pulomas Residence tengah direnovasi.

Kepolisian masih belum bisa memastikan semuanya meninggal sebagai korban perampokan.

Perampokan Pulomas: Disekap dalam Kamar Mandi, 6 dari 11 Penghuni Rumah MeninggalAkhdi Martin Pratama/Kompas.com

Akibat proses pengolahan yang masih memakan waktu. Polisi masih tidak bisa menyebut kalau seluruh korban meninggal akibat perampokan. Namun, dugaan sementara masih pada kehabisan napas dalam ruangan sempit. Sampai saat ini jumlah perampok atau siapa pelaku pun masih abu-abu.

Sampai berita ini diterbitkan, kepolisian masih melakukan pemeriksaan saksi dan bukti-bukti di sekitar rumah.

Baca Juga: Uji Nyali, Kunjungi 10 Kota Paling Berbahaya di Bumi Kalau Kamu Berani!

Topik:

Berita Terkini Lainnya