Komika Arie Kriting dan Ernest Prakasa Punya Pandangan Lain dengan Nara Masista Soal HAM

"Komitmen Indonesia terhadap HAM tak perlu dipertanyakan lagi"

Kemarin, Kamis (29/9) sosok diplomat asal Indonesia, Nara Masista Rakhamatia yang mendapat sorotan netizen usai dianggap tampil 'apik' dalam Rapat Umum Perserikatan Bangsa Bangsa. Dalam rapat tersebut enam pemimpin negara melakukan protes terhadap Indonesia yang dianggap tidak mempedulikan aksi kekerasan HAM yang terjadi di tanah Papua.

Atas protes tersebut, Nara langsung menyerang balik enam pemimpin itu dengan mengatakan bahwa mereka justru mengganggu kedaulatan Indonesia dengan ikut campur. Nara juga menyebut kalau Indonesia berkomitmen dalam penyelesaian masalah HAM.

Dalam video di atas, terlihat semangat dan keseriusan Nara membela Indonesia. Aksinya itu pun mendapat pujian dari netizen Indonesia. Namun, salah satu ucapan Nara justru memancing 'urat' beberapa netizen.

Komitmen Indonesia terhadap HAM tak perlu dipertanyakan lagi.

Ya, kutipan di atas diutarakan oleh Nara. Namun, hal tersebut justru menjadi pertanyaan, benarkah Indonesia atau pemerintah gencar mengusut masalah HAM negeri ini?

Aksi Kamisan, Munir sampai Widji Thukul .

Komika Arie Kriting dan Ernest Prakasa Punya Pandangan Lain dengan Nara Masista Soal HAMfacebook.com/naramasistarakhmatia

Dua komika (pelaku stand-up comedy) yang pamor di Indonesia, Ernest Prakasa dan Arie Kriting pun mempertanyakan pernyataan Nara. Usai video tersebut viral di sosial media, Arie, melalui akun Twitter @Arie_Kriting mulai mempertanyakan satu hal.

Komika Arie Kriting dan Ernest Prakasa Punya Pandangan Lain dengan Nara Masista Soal HAMtwitter.com/Arie_Kriting

Berbeda dengan Arie Kriting, musisi Addie MS memuji Nara. Namun, kicauan Addie pun dipertanyakan oleh Arie Kriting.

Komika Arie Kriting dan Ernest Prakasa Punya Pandangan Lain dengan Nara Masista Soal HAMtwitter.com/Arie_Kriting

Kemudian, Arie pun menanyakan kasus pelanggaran HAM yang belum tuntas seperti kematian Munir dan hilangnya Widji Thukul. Arie juga mempertanyakan Aksi Kamisan untuk Munir yang terus bergulir tanpa ada ujung pun dirasa sangat butuh perhatian.

Komika Arie Kriting dan Ernest Prakasa Punya Pandangan Lain dengan Nara Masista Soal HAMtwitter.com/Arie_Kriting

Atas hal tersebut, Arie sendiri mengaku "percuma" kalau Nara cantik karena pernyataannya tidak sesuai fakta. Menurut Arie, masih banyak masalah HAM yang belum tuntas, bukan hanya di Papua.

Komika Arie Kriting dan Ernest Prakasa Punya Pandangan Lain dengan Nara Masista Soal HAMtwitter.com/Arie_Kriting

Baca Juga: Peringkat Negara yang Penduduknya Paling Ramah Sedunia

Arie menyayangkan Nara yang terkesan menyangkal bahwa ada masalah HAM di Indonesia.

Komika Arie Kriting dan Ernest Prakasa Punya Pandangan Lain dengan Nara Masista Soal HAMtwitter.com/Arie_Kriting

Kicauan-kicauan Arie pun mendapat dukungan dari Ernest. Lewat akun Twitter @ernestprakasa pun menyebut bahwa Presiden ketujuh, Joko Widodo mendapat rapor merah dalam menindak pelanggaran HAM.

Komika Arie Kriting dan Ernest Prakasa Punya Pandangan Lain dengan Nara Masista Soal HAMtwitter.com/ernestprakasa

Akan tetapi, atas kritik kedua komika ini, banyak dari netizen yang masih terus memuji aksi Nara.

Indonesia dan 'paras cantik'.

Komika Arie Kriting dan Ernest Prakasa Punya Pandangan Lain dengan Nara Masista Soal HAMradionz.co.nz

Melihat judul video yang viral tersebut, "Nara Masista Rakhmatia, diplomat cantik Indonesia yang bungkam 6 pemimpin dunia" terkesan bahwa wanita cantik dan pintar itu pantas diperhatikan. Seolah orang-orang Indonesia sangat memerhatiakn fisik seseorang untuk menilainya.

Mereka lupa bahwa penampilan pada akhirnya akan kalah dengan 'isi otak'. Netizen Indonesia juga terkesan hanya mementingkan penampilan ketimbang tindakan. Namun, memang pada akhirnya prestasi yang perlu dibanggakan dari seseorang.

Nara berani mewakili Indonesia dalam 'menghadapi' cercaan dari enam kepala negara. Nah, bagaimana pendapatmu, apakah Nara tidak tepat dalam kata-kata yang disoroti Arie Kriting?

Baca Juga: Diplomat Asal Indonesia Ini Membela Negara dengan Menantang 6 Pemimpin Negara!

Topik:

Berita Terkini Lainnya