Bengkel Ini 'Pamerkan' Pegawainya yang Main Pokemon Go di Jam Kerja

Pkemon Go dianggap membuat orang 'gila'...

Sebuah foto 'pengumuman' unik menjadi viral di sosial media dalam beberapa hari terakhir. Pengumuman dari salah satu workshop atau bengkel di Yogyakarta, melarang para pegawainya untuk bermain Pokemon Go. Ya, Pokemon Go yang saat ini sedang booming di Indonesia. Meskipun belum dirilis secara resmi, hype untuk aplikasi 'ilegal' tersebut masih sangat tinggi.

Akibatnya, ada saja orang-orang yang lupa akan kewajibannya dan bermain Pokemon Go. Salah satunya adalah pegawai di bengkel bernama Balu Oto Work (BOW). Bahkan, dalam pengumuman tersebut ada ancaman untuk memotong gaji bilang ketahuan bermain Pokemon Go.

"Perbanyak Ibadah, Kurangi Main Pokemon'.

Bengkel Ini 'Pamerkan' Pegawainya yang Main Pokemon Go di Jam Kerjafacebook.com/andika.kairuliawan

BOW menempelkan pengumuman tersebut sebelum hari libur. Akun Facebook Andika Kairuliawan yang mengunggah foto tersebut ke sosial media. Postingan tersebut pun akhirnya viral dan disebarkan oleh orang-orang. Dalam pengumuman tersebut, pemilik bengkel mengingatkan para pegawainya untuk tidak bermain Pokemon Go saat jam istirahat makan siang..

PENGUMUMAN. Karyawan BOW yang Pamit Keluar Saat Jam Kerja Atau yang Terlambat Karena Mencari Pokemon Akan Dipotong Gajinya 10.000 Perjam!!!

Ya, BOW membuat pengumuman tersebut karena pegawai yang sering keluar, tapi pada akhirnya malah mencari Pokemon Go. BOW mengancam akan memotong gaji 10.000 per jam bagi pegawai yang keluar. Bukan hanya itu, pemilik BOW pun mengingatkan pegawainya untuk lebih rajin beribadah.

Perbanyak Ibadah, Kurangi Main Pokemon Kelak Dihari Kiamat yang Dihisab Adalah Salat dan Amalanmu Bukan Berapa Pokemon yang Kau Dapatkan

Baca Juga: 13 Trik Rahasia Main Pokémon Go Supaya Kamu Makin Puas Berburu Pokémon

Sudah ada pegawai yang 'tertangkap'.

Bengkel Ini 'Pamerkan' Pegawainya yang Main Pokemon Go di Jam Kerjafacebook.com/andika.kairuliawan

Setelah belasan komentar dari netizen, akun Andika Kairuliawan pun mengunggah foto lainnya. Foto tersebut adalah dua pegawai yang ternyata 'ketahuan' saat bermain Pokemon Go. Terlihat kedua pegawai pria tersebut memegang secarik kertas yang bertuliskan penyesalan mereka.

Saya Nova Karyawan Balu Oto Work Menyesal Dunia Akhirat Main Pokemon Pada Saat Jam Kerja dan Berjanji untuk Tidak Main Pokemon Pada Saat Jam Kerja. Maafkan Saya Ya Boss

Saya Zahwan Karyawan Balu Oto Work Menyesal Dunia Akhirat Main Pokemon Pada Saat Jam Kerja dan Berjanji untuk Tidak Main Pokemon Pada Saat Jam Kerja. Maafkan Saya Ya Boss

Foto tersebut juga diunggah oleh Fan Page Balu Oto Work yang mengatakan "Catch you!!! Intelijen dilapangan banyak men, jadi ga usah main main ama ane... wisss kerja yang rajin ga usah aneh aneh, kasian orang rumah dan pacarmu kalau gajimu tak potong."

Nah, kamu yang masih sering main Pokemon Go saat jam kerja, hati-hati lho nanti dipotong gajinya. Balu Oto Work adalah bengkel modifikasi kendaraan bermotor yang ada di jalan Pramuka No. 56, Giwangan, Umbulharjo, DIY.

Baca Juga: Ini Nih yang Jadi Alasan Pemerintah Untuk Blokir Pokemon Go!

Topik:

Berita Terkini Lainnya