Pasca Pelantikan, Anas Langsung Makan Bareng Masyarakat Banyuwangi di Rumah Dinasnya

Ini nih, salah satu contoh pemimpin yang dekat dengan masyarakatnya

Masih ingat pelantikan Kepala Daerah Jawa Timur yang berlangsung pada Rabu, 17 Februari 2016 di Gedung Grahadi Surabaya? Salah satu yang dilantik adalah Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas beserta wakilnya, Yusuf Widyatmoko. 

Pasca Pelantikan, Anas Langsung Makan Bareng Masyarakat Banyuwangi di Rumah DinasnyaSumber Gambar: idntimes.com

Setelah pulang dari Surabaya, Anas ternyata menggelar silaturahim dan lewat acara tersebut, berbagai elemen masyarakat yang mencapai ribuan, berkumpul di pendopo kabupaten sekaligus rumah dinas Bupati, Minggu (21/2) lalu. 

Selain Anas dan istrinya, Ipuk Fiestiandani, Wakil Bupati Yusuf Widyatmoko beserta sang istri, Minuk Widyatmoko, juga turut hadir di acara silaturahim tersebut.

Pasca Pelantikan, Anas Langsung Makan Bareng Masyarakat Banyuwangi di Rumah DinasnyaSumber Gambar: Pemkab Banyuwangi

Salah satu bukti kalau Bupati Banyuwangi masih menjunjung kekayaan budaya tradisional adalah saat Anas disambut tradisi pecah kendi oleh perwakilan tokoh Suku Osing. Mereka adalah masyarakat asli Banyuwangi dari Desa Kemiren. 

Pasca Pelantikan, Anas Langsung Makan Bareng Masyarakat Banyuwangi di Rumah DinasnyaSumber Gambar: Pemkab Banyuwangi

Anas ternyata benar-benar sayang dan perhatian dengan warga Banyuwangi. Ia kembali memakai seragam pelantikan untuk acara silaturahim itu karena ia ingin masyarakat Banyuwangi yang tidak bisa melihat pelantikan di Surabaya, bisa selfie bareng dengan bupatinya ketika menggunakan seragam pelantikan.

Pasca Pelantikan, Anas Langsung Makan Bareng Masyarakat Banyuwangi di Rumah DinasnyaSumber Gambar: Pemkab Banyuwangi

Tak hanya itu, Anas juga mengaku bahwa lewat seragam pelantikannya, dia jadi ingat tugasnya sebagai Bupati supaya segera menjalankan program-program pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat Banyuwangi.

Pasca Pelantikan, Anas Langsung Makan Bareng Masyarakat Banyuwangi di Rumah DinasnyaSumber Gambar: Pemkab Banyuwangi

Kalau ada yang ikut datang ke acara silaturahim ini, pasti kamu tahu, mulai dari petugas kebersihan, PKL, tokoh masyarakat, tokoh agama hingga anak penyandang disabilitas juga turut hadir. Bahkan Anas mengundang anak-anak penyandang disabilitas secara khusus untuk memberikan semangat.

Tak hanya semangat, Anas juga menyampaikan bahwa pihaknya akan kembali melanjutkan program pemberian beasiswa Banyuwangi Cerdas, yang salah satunya dialokasikan khusus untuk para penyandang disabilitas.

Wah, tetap semangat ya, Pak sampai akhir periode!

Baca Juga: Banyuwangi Patut Bangga Punya Abdullah Azwar Anas karena 10 Alasan Ini!

Topik:

Berita Terkini Lainnya