Gelar Debat Kedua, KPU Jatim Gandeng Aiman dan Aviani Malik

Bakalan terjadi debat kusir lagi gak ya?

Surabaya, IDN Times - Setelah sukses menggelar debat Pilkada Jatim pertama, Komisi Pemilihan Umum Jawa Timur (KPU Jatim) siap menggelar edisi kedua pada Selasa (8/5). "Kesiapan kami sudah 90 persen lebih untuk debat besok (8/5). Sama seperti debat yang pertama, lokasinya di Dyandra Convention Center pukuk 19.30 WIB," ujar Komisioner KPU Jatim, Choirul Anam saat media gathering, Senin (7/5).

1. Tema yang diangkat "Ekonomi Pembangunan"

Gelar Debat Kedua, KPU Jatim Gandeng Aiman dan Aviani MalikIDN Times/Ardiansyah Fajar

Anam menambahkan, debat yang kedua ini mengangkat tema "Ekonomi Pembangunan". Tema ini dianggap bisa menarik perhatian publik karena pembangunan di Jatim dianggap masih harus dibenahi oleh siapapun yang terpilih. Terlebih, kedua paslon mempunyai program kerja unggulan terkait ekonomi pembangunan.

"Ekonomi pembangunan itu dibagi sub tema lagi, ada kebijakan bidang pertanian, perkebunan, dan perikanan. Bidang usaha mikro, menengah dan koperasi. Bidang penenaman modal, dan investasi. Bidang infrastruktur dan pelayanan wilayah. Bidang pembangunan, daerah kepulauan dan terpencil. Bidang pengembangan BUMD. Bidang energi sumber daya mineral dan lingkungan. Bidang kemaritiman yang terakhir bidang zonasi," jelasnya.

2. KPU Jatim siapkan empat panelis dari akademisi

Gelar Debat Kedua, KPU Jatim Gandeng Aiman dan Aviani MalikDok. IDN Times/Istimewa

Lebih lanjut, KPU Jatim juga telah menyiapkan panelis yang akan menggodok materi. “Ada sebanyak 4 orang panelis dengan latar belakang keilmuan yang mumpuni. Mereka nantinya yang akan menggodok materi," tambah Anam.

Anam merinci, keempat tim panelis tersebut adalah Arif Hoetoro, SE, MT, PhD (Universitas Brawijaya Malang), Drs. Mohammad Hasan, M.Sc, Ph.D (Rektor Universitas Jember), Prof Dr. Ir. Nuhfil Hanani AR, MS (Universitas Brawijaya Malang) dan Nurul Barizah, SH, LLM, Ph.D (Universitas Airlangga Surabaya). “Tim panelis tersebut yang nantinya akan memberikan soal untuk debat publik kedua Pilgub Jatim,” kata Anam.

3. KPU sediakan kuota 150 orang, siapkan 200 bendera kecil dan 600 bendera merah putih

Gelar Debat Kedua, KPU Jatim Gandeng Aiman dan Aviani MalikDok. IDN Times/Istimewa

Selain menyiapkan panelis yang lebih berbobot, Anam menyebut kalau KPU Jatim telah menyediakan kuota sebanyak 150 orang sudah termasuk 20 VVIP dan 6 untuk tim ahli yang juga masuk di kursi VVIP. Untuk menjaga kondusifitas selama berlangsungnya acara, KPU juga menyiapkan sebanyak 200 bendera untuk masing-masing pendukung paslon. "Kami juga siapkan 600 bendera merah putih berukuran kecil. Di debat kali ini kami sediakan alat peraga kampanyenya agar mereka tidak membawa yang besar-besar," katanya.

Lantaran kuota yang terbatas, Anam memastikan seluruh masyakarat Jatim bahkan Indonesia dijamin bisa menikmati pagelaran Debat ini. Sebab, debat ini akan disiarkan oleh TV Nasional, yakni Kompas TV dan Metro TV. 

Debat juga dipastikan akan seru karena akan dipandu oleh dua moderator ternama, Aiman Witjaksono dan Avian Maliki. "Nantinya debat akan dibagi enam segmen. Tetap ada debat terbuka seperti yang debat pertama kemarin. Untuk menghindari debat kusir akan lebih diperketat di moderator," pungkasnya.

Baca juga: Sempat Terjadi Debat Kusir, Emil dan Puti Akhirnya Bersalaman

 

Topik:

Berita Terkini Lainnya